RadarCyberNusantara.Com | Sijago Merah kembali membabi buta, melalap satu buah bangunan dan dengan gampang nya menghanguskan bahan matrial yang ada. Dugaan sementara kembali disebabkan arus pendek jaringan listrik milik PT. PLN ULP Pringsewu, UP3 Pringsewu UID Lampung.
Kejadian terjadi pada Minggu malam (29/9/24). Saksi mata menginformasikan, berawal terjadi kebakaran di sambungan SR milik Pujo dan Eli yang berada diatas Atap Rumah yang mereka tempati di RT 01, RW 01, Dusun Tambak Sari, Pekon Tambak Rejo Barat, Kecamatan Gading Rejo, Kabupaten Pringsewu Lampung.
Penghuni Rumah panik dan berhamburan keluar, yang kemudian dibantu tetangga menghubungi PLN 123 Petugas Piket Posko Gading Rejo.
“Ia saya kaget mendengar ada ledekan, langsung saya padamkan semua saklar listrik yang ada, kemudian keluar melihat ada percikan api diatas dan saya bingung ingin memadamkan. Namun tetangga sebelah berteriak awas kesetrum dan ia mengatakan sudah menghubungi PLN terdekat.”kata saksi.
Tak berselang lama Dua Orang Petugas pun datang, menangani insiden kebakaran itu, dan Alhamdulillah aman terkendali. Kemudian mereka mengatakan jika permasalahan konsleting sudah berhasil diperbaiki dan tidak membahayakan kemudian pergi meninggalkan lokasi,”kata saksi saat dimintai informasi.
Namun Na’as tak berselang lama kebakaran hebat, yang tak mampu dipadamkan sehingga menghanguskan semua isi yang ada beserta bangunan, mirisnya musibah kebakaran itu, tepat di sebelah Rumah Pujo dan Eli yang sebelumnya mengalami konsleting jalur SR, dan hanya berselang kurang lebih Dua (2) Jam. Di Malam yang sama. Melainkan masih rumah milik mereka yang di huni oleh Korban bernama Ela dan satu anak nya. Atas musibah itu ditaksir kerugian mencapai ratusan juta, dan beruntung tidak menelan korban jiwa.
Wibowo, Tetangga Korban Mengeluhkan,”kejadian ini terjadi begitu singkat dini hari tadi, jadi sayapun tidak mengetahui pasti, tau tau musibah ini pagi tadi. Kami sebagai masyarakat resah bang, sebab kejadian ini bermula tepat di sebelah nya yang terbakar dan Alhamdulillah ketahuan, sudah didandani aman katanya, e.. tau-tau kok dijalur yang sama tepat sebelah nya kebakaran habis, yaa tapi Alhamdulillah tak ada korban,”keluh Masyarakat setempat.
Ia juga berharap,”kepada PT. PLN agar benar benar memperhatikan kinerja petugas dilapangan baik itu pihak rekan ataupun mitra mereka, tak terlepas ini musibah ya bang. Tetapi kejadian serupa sering kita saksikan dan dengar,”tutupnya.
Petugas Jaga Posko Gading coba dikomfirmasi media ini, melainkan yang Piket sedang berganti Shif.
“Iya mas ada kejadian semalam dan kami yang piket saat ini tidak tau, mereka Piket nanti jam 10 malam,”katanya.
Dilain pihak, SPV Tekhnik ULP Pringsewu menerangkan,” iya bang tadi sudah dimonitor benar kejadian semalam kebakaran, tak berselang lama kurang lebih 2 jam dari petugas kami menangani konsleting di rumah yang menghubungi petugas jaga. Dan yang pertama itu dari sambungan rumah (SR) Pelanggan terbakar, tetapi sudah aman langsung diperbaiki. Namun yang kebakaran sebelahnya kami belum mengetahui pasti penyebabnya,”jelas Juli saat dikomfirmasi. | RBL.