Kapolres Lampung Barat Berikan Penghargaan kepada Personel Berprestasi

waktu baca 2 menit
Senin, 22 Des 2025 17:10 171 Melia Efrianti

RadarCyberNusantara.id | Polres Lampung Barat Polda Lampung memberikan penghargaan kepada personel berprestasi dalam sebuah upacara yang dilaksanakan pada Senin, 22 Desember 2025, sekira pukul 08.00 WIB, bertempat di Lapangan apel polres Lampung Barat.

Upacara pemberian penghargaan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Lampung Barat AKBP Rinaldo Aser, S.H., S.I.K., M.Si., dan diikuti oleh para Pejabat Utama Polres Lampung Barat, para Kapolsek jajaran, perwira, personel Polres Lampung Barat, perwakilan Polsek jajaran, serta ASN Polres Lampung Barat.

Penghargaan diberikan kepada sejumlah personel yang telah berhasil mengungkap kasus menonjol
yang terjadi diwilayah Lampung Barat.

Pemberian penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi pimpinan atas kontribusi nyata personel dalam mendukung terwujudnya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Lampung Barat.

Kapolres Lampung Barat AKBP Rinaldo Aser, S.H., S.I.K., M.Si., dalam amanatnya menyampaikan bahwa penghargaan yang diberikan diharapkan dapat menjadi motivasi dan inspirasi bagi seluruh personel untuk terus meningkatkan kinerja, profesionalisme, serta pengabdian kepada masyarakat.

“Penghargaan ini bukan hanya bentuk apresiasi, tetapi juga dorongan agar seluruh personel Polres Lampung Barat terus bekerja dengan penuh tanggung jawab, disiplin, dan semangat dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujar Kapolres.

Kapolres juga menegaskan bahwa setiap personel memiliki kesempatan yang sama untuk berprestasi selama mampu menunjukkan kinerja yang baik, loyalitas tinggi, serta komitmen dalam menjalankan tugas sesuai dengan nilai-nilai Polri Presisi.

|Red

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA

Dapatkan Berita Pilihan Di Whatsapp Untuk Anda.

 

X
error: Content is protected !!